Kini kamu tidak perlu ribet-ribet lagi jika ingin jualan di medsos, khususnya Facebook. Kemunculan teknologi semakin memudahkan transaksi manusia.
Kehadiran media sosial tidak hanya digunakan untuk bersosialisasi di dunia maya, tapi juga digunakan untuk berjualan berbagai macam barang.
Kini, apabila kamu ingin berjualan di medsos, kamu tidak harus membuka toko fisik, cukup memajang barang di tempat yang indah dan memotretnya lalu meng-upload di medsos.
Baru-baru ini, Facebook meluncurkan sebuah fitur untuk para pengguna yang ingin menjual produknya. Fitur itu dinamai Facebook Shop.
Facebook Shop merupakan pintasan atau tab yang dikhususkan untuk pengguna untuk melakukan penjualan. Dalam fitur ini, pengguna yang ingin membeli, cukup memilih itemi atau produk yang tersedia. Setelah itu, pengguna hanya perlu melakukan proses pembayaran.
Jadi, tidak perlu komen atau massege seperti yang berjualan dengan akun pribadi ketika fitur Facebook Shop belum ada. Cukup dimudahkan, bukan?
Tidak hanya itu, pengunjung pada fitur Facebook Shop juga dapat mengunjungi laman web milik penjual yang ada di luar Facebook.
Facebook Shop didesain agar dapat melakukan kategorisasi bermacam-macam produk, seperti merek, desain, warna, maupun gaya. Pengguna akan sangat mudah sekali dalam mencari barang yang ingin dibeli.
Rencananya, Facebook Shop juga akan dikembangkan agar dapat terhubung dengan WhatsApp, Instagram Direct, dan juga Facebook Messenger. Jika sudah terhubung dengan aplikasi-aplikasi tersebut, penjual dan pembeli bisa bertransaksi secara intens dan mendetail terkait barang yang ingin dibeli.
Melansir dari The Next Web, Facebook melakukan riset dan menghasilkan data bahwa 85 persen penduduk di dunia melakukan transaksi jual beli secara daring atau belanja online sepanjang masa pandemi ini.
Facebook India bekerja sama dengan Reliance Jio dan menghasilkan kemudahan baru, yaitu pengguna bisa memesan makanan melalui WhatsApp. Sementara ini, fitur Facebook Shop baru digunakan di Amerika Serikat.
Tidak hanya itu, Facebook memberi tambahan fitur “Checkout” pada aplikasi Instagram dan Facebook. Dengan fitur “Checkout”, pengguna dapat membayar barang yang dibelinya secara mudah dan cepat. Sedangkan waktu untuk perilisan fitur ini secara global, belum diketahui.
Baca Juga: