Update baru untuk Tesla akan memungkinkan orang-orang untuk menggunakan mode Boombox. Mode ini bisa memperdengarkan berbagai suara ke luar kendaraan.
Fitur anyar Tesla ini memadukan fungsi dan selera humor, pengguna mobil listrik Tesla bisa menggunakan suara kentut dan suara kambing sebagai pengganti suara klakson yang bunyinya begitu-begitu aja.
Mode ini diluncurkan dengan sejumlah update sebagai bagian dari pembaruan Tesla firmware 2020.48.26. Mungkin, sebagian penggemar Tesla menanti-nantikan fitur nyeleneh ini.
Dalam mode anyar ini, pengguna bisa membunyikan berbagai suara yang sudah disediakan dalam Toybox yang bisa digunakan untuk menggantikan fungsi klakson normal. Pengguna bisa membunyikan suara kambing, suara tepuk tangan, suara “tada”, bicara dengan aksen posh, dan tentu saja bisa mengeluarkan suara kentut.
Ketika pemilik Tesla bisa mengeluarkan suara kentut untuk penumpang di dalam mobil, maka mode Boombox ini bisa memungkinkan pengguna untuk membunyikan suara kentut untuk mengagetkan orang tidak dikenal yang berada di luar mobil.
Mulai 1 September 2019, Tesla dilengkapi speaker built-in. Speaker tersebut ditambahkan karena bagian Administrasi Keamanan Lalulintas Jalan Nasional mendorong agar mobil listrik yang senyap itu bisa mengeluarkan suara agar dapat diketahui oleh pejalan kaki, sebagaimana yang dilansir dari Teslarati.
Pemilik Tesla bisa menyalakan mode Boombox untuk menghibur keramaian dengan pemutar media ketika kendaraan sedang diparkir. Pengguna juga bisa melakukan kostumisasi suara kendaraan ketika menekan klakson.
Suara kentut tidak hanya untuk menggantikan suara klakson saja. Pembaruan “Emissions Testing Mode” dari Tesla ini juga bisa menjadi kode tertentu. Artinya pengguna mobil Tesla bisa membunyikan suara kentut di mana pun dan kapan pun, dan orang-orang yang ada di luar tidak akan bisa menghindar dari kentut yang keluar dari mobil Tesla.
Selain memiliki kemampuan untuk kentut, para pengguna juga bisa memanfaatkan fitur Boombox Tesla untuk mengganggu tetangga dengan berbagai cara. Misalnya, dengan membunyikan suara mobil penjual es krim, sebagaimana yang dilansir dari TheVerge.
Jadi, jika seseorang ingin melakukan prank terhadap anak-anak, tinggal keliling komplek perumahan aja dan putarlah musik mobil penjual es krim yang bakal menarik perhatian anak-anak.
Ketika ada salah satu pengguna bertanya kepada Elon Musk, apakah mobilnya dapat memutar lagu “Move Bitch” yang dinyanyikan Ludacrics pada 2000-an, Musk menunjuk ke opsi kostum upload.
Inilah sejumlah pembaruan yang ditambahkan dalam mobil Tesla di penghujung akhir tahun 2020. Para pemilik mobil bisa mengakses 3 game baru, yaitu The Battle of Polytopia, Cat Quest, dan Solitaire yang bisa dimainkan ketika sedang parkir.
Baca Juga: