1. Home
  2. gadgets
Spesifikasi dan Harga HP Huawei Keluaran Terbaru [November]
gadgets

Spesifikasi dan Harga HP Huawei Keluaran Terbaru [November]

Kamu barangkali mengenal HP Huawei lebih baik, jika kamu adalah seseorang yang memiliki hobi fotografi. Perusahaan manufaktur HP asal Cina ini memang dikenal sukses meluncurkan beberapa smartphone terbaik untuk fotografi. Yang mengagumkan, perangkat-perangkat bikinan mereka pas digunakan oleh seorang fotografer profesional maupun amatiran.

Kini, kita mengenal ada beragam seri yang dikeluarkan Huawei, mulai dari perangkat dengan banderol harga terjangkau seperti seri Huawei P, hingga smartphone flagship dengan cita rasa premium seperti Mate 20 Pro. Di samping itu, masih ada daftar panjang HP Huawei terbaru yang sukses di pasaran, sebut saja contohnya seperti Huawei P30 Pro.

Harga HP Huawei terbaru November (ndtv.com)

Memang, ada kesulitan yang jamak dirasakan pengguna setia Huawei: kesulitan untuk memlih antara seri satu dengan yang lainnya. Pasalnya, sudah jadi rahasia umum jika masing-masing perangkat Huawei dibekali dengan teknologi sensor kamera canggih, lensa serta software editing gambar. Ya, ragam kelebihan yang nggak bisa kita lepaskan dari kolaborasi Huawei dengan perusahaan manufaktur kamera, Leica.

 

Baca juga:

 

Daftar Harga dan Spesifikasi HP Huawei Terbaru

Untuk membantu kamu mengatasi kesulitan-kesulitan dalam memilih Huawei keluaran terbaru, tim Braintologi sudah mengumpulkan daftar spesifikasi dan harga HP Huawei terbaru hingga bulan November ini. Langsung aja simak uraian di bawah, ya.

Harga HP Huawei Enjoy 10 dan spesifikasinya

Huawei Enjoy 10 (bgr.in)

Awal bulan Oktober lalu, Huawei memperkenalkan perangkat terbarunya yang disebut Huawei Enjoy 10S. Seri ini hadir dengan layar berukuran 6,30 inci yang mampu menampilkan gambar beresolusi 1080 x 2400 piksel.

HP Huawei keluaran terbaru ini ditenagai dengan chipset HiSilicon Kirin 710F dengan dua pilihan RAM, yakni RAM 4GB dan 6GB serta memori internal sebesar 64 GB. Nantinya, HP ini bisa menjalankan sistem operasi Android 9.0 Pie dan dibekali dengan daya tahan baterai berkapasitas 4000 mAh.

Spesifikasi dan Harga HP Huawei Enjoy 10 (themobileindian.com)

Seperti HP Huawei pada umumnya, kamera jadi salah satu perhatian utama. Ada 3 kamera belakang dari Huawei Enjoy 10S, masing-masing berkemampuan 48 MP + 8 MP + 2 MP. Sementara itu, untuk keperluan selfi, ada kamera depan berkapasitas 16 MP yang tentunya bakal memberikan hasil menawan.

HP Huawei Enjoy 10 sudah dirilis di Cina pada 1 November kemarin. Dan untuk rilis global, masih belum ada kabar pasti. Sebagai persiapan, harga HP Huawei keluaran terbaru ini dibanderol CNY1.199 untuk varian RAM 4GB. Jika dikonversikan ke dalam rupiah maka setara dengan Rp2,6 juta. Sementara itu, varian RAM 6GB dijual dengan harga CNY1,399 atau setara dengan RP2,8 juta.

Ya, untuk ukuran HP harga 2 jutaan, kamu bakal mendapatkan performa gahar melalui Huawei Enjoy 10.

Harga dan spesifikasi Huawei Nova 5T

Huawei Nova 5T (huawei.com)

Diluncurkan awal pekan Oktober, Huawei Nova 5T sukses menarik perhatian dan antusiasme pengguna setia di Indonesia. Pasalnya, generasi terbaru dari seri Huawei Nova ini dibekali teknologi terkini dengan bekal fitur-fitur yang mampu memaksimalkam pengalaman gaming.

Menggunakan chipset Kirin 980 dengan GPU Turbo 3.0, HP terbaru Huawei ini dibekali RAM 8GB. Tentunya jumlah kapasitas yang membuat para gamer lebih leluasa untuk memainkan game-game berat yang sudha tersedia.

Spesifikasi lengkap Huawei Nova 5T (kompas.com)

Saat peluncuran, harga HP Huawei terbaru ini dibanderol Rp6.899 juta saja. Saat itu, pembeli juga berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp2 juta dalam bentuk Huawei Band 3 serta Freelace. Dan pada akhir Oktober kemarin, Huawei CBG Indonesia mengumumkan jika per 19 Oktober harga HP Huawei Nova 5T bisa dibeli dengan Rp5,499 juta saja.

Itu bukan harga turun lho, ya. Melainkan harga setelah pengguna mendapatkan cashback sebesar Rp1,4 juta setelah membeli Huawei Nova 5T sebesar Rp6,899 juta. Sementara itu, jika kamu berminat untuk merasakan langsung performa serta kemampuan HP Huawei terbaru ini, bisa lho datang pada acara roadshow

Spesifikasi dan harga Huawei Nova 5Z

Huawei Nova 5Z (gadgetren.com)

Seakan tak ingin memberi jeda agar pengguna bisa sejenak menikmati momen kedekatan dengan HP Huawei terbaru, perusahaan asal Cina ini terus merilis produk terbarunya. Setelah sukses dengan peluncuran Nova 5T di Indonesia dan Enjoy 10 di Cina, Huawei mengumumkan smartphone terbarunya yang diberi nama Huawei Nova 5Z.

Chipset Kirin 810 menjadi dapur pacu yang menjamin performa HP bisa lebih maksimal, didampingi dengan kapasitas RAM 6GB serta 2 pilihan penyimpanan internal, yakni 64Gb dan 128GB. Di samping itu, untuk mendukung tampilan grafis menawan saat memainkan game, Huawei Nova 5Z juga dibekali dengan GPU Turbo.

Spesifikasi Huawei Nova 5Z (gsmarena.com)

Terdapat kombinasi empat kamera belakang pada HP Huawei keluaran terbaru ini. Masing-masing berkapasitas 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP. Untuk memaksimalkan hasil tangkapan kamera, ada teknologi berbasis Artificial Intelligence (AI) yang support untuk fitur mode malam, perbaikan distorsi, serta mode portrait.

Kegaharan mesin dan kamera ditunjang dengan baterai berkapasitas 4000 mAh berteknologi Fast Charging 20W. Dilansir dari TechRadar, harga HP Huawei terbaru ini dibanderol 1.599 CNY untuk varian RAM 6GB atau setara dengan Rp3,2 juta. Sementara itu, varian RAM 8GB dijual dengan harga 1.799 CNY atau setara Rp3,6 juta.

 

Baca juga:

 

Spesifikasi HP Huawei Mate 30 Pro

Huawei Mate 30 Pro (androidheadlines.com)

Inilah smartphone flagship Huawei setelah seri P. Diluncurkan pada pertengahan bulan September lalu, HP Huawei terbaru ini sukses mencuri perhatian warga Muenchen, Jerman, saat acara rilis. Pasalnya, smartphone ini merupakan perangkat pertama Huawei yang dibekali dengan teknologi 5G, jenis jaringan terkini yang menawarkan kecepatan lebih tinggi dari generasi sebelumnya.

Layar berukuran 6,53 inci ditemani desain HP yang menggunakan curverd display 88 derajat: jenis desain yang oleh perusahaan produsen disebut sebagai Horizon Display. Layar tersebut menggunakan panel OLED yang mampu menampilkan resolusi 1176 x 2400 piksel. Fitur-fitur yang tertanam dalam HP Huawei keluaran terbaru ini antara lain HDR, fingerprint sensor yang ditanam di dalam layar, Always-On-Mode, serta HDR dan DCI-P3.

Dari bagian dapur pacu, HP Huawei Mate 30 Pro dibekali dengan chipset Kirin 990 yang disatukan dengan GPU Mali-G76 MP16. Sementara itu, HP Huawei terbaru ini juga menggunakan GPU Turbo yang sudah ditingkatkan.

Spesifikasi Huawei Mate 30 Pro (androidcentral.com)

Kamera belakang Huawei Mate 30 Pro masing-masing berkapasitas 40 MP + 40 MP + 8 MP. Sedangkan untuk kamera depan berkemampuan 32 MP. Semua kelebihan dari smartphone flagship Huawei ini didukung dengan baterai berkapasitas 4500 mAh.

Saat rilis, HP Huawei Mate 30 Pro dibanderol dengan harga 1.199 EUR atau setara dengan Rp18,6 juta.

Eits, buat kamu yang pengin memiliki HP Huawei terbaru ini,  ada kabar gembira. Dikabarkan jika Huawei Indonesia sudah mengkonfirmasi perihal kehadiran Huawei Mate 30 Series di Indonesia dalam waktu dekat. Dan buat kamu yang sudah nggak sabar membelinya, ada sistem pendaftaran agar masuk dalam program ROI (Registration of Interest) yang bisa dilakukan dari situs Huawei Consumer.

Usai registrasi, pre-order akan diadakan sejak 15 sampai 20 November. Nantinya, Huawei Indonesia akan memilih konsumen yang beruntung agar mendapatkan keuntungan-keuntungan yang sudah disiapkan. Dan sebagai hadiah tambahan, konsumen pun berhak mendapatkan layanan jaminan satu tahun, asuransi 3 bulan, serta layanan 24 jam.

Nah, itulah daftar spesifikasi dan harga HP Huawei keluaran terbaru yang sudah bisa kamu beli di pasar. Bisa kita lihat, perusahaan ini begitu bersemangat untuk terus menawarkan kelebihan serta keuntungan pada pengguna setia.

Nggak cuma servis itu aja, layanan serta teknologi yang dihadirkan pun terus ditingkatkan: menjadikan Huawei sebagai salah satu perusahaan teknologi yang produk-produknya selalu ditunggu oleh masyarakat dari berbagai penjuru dunia.

Eits, jangan sampai kamu melewatkan artikel gadget dan teknologi terupdate dari Braintologi, ya. Selain info seputar gadget, terdapat berbagai artikel tutorial dan tips trik menarik yang sayang banget kalo kamu lewatkan.  

 

Baca juga: