1. Home
  2. apps
JOOX Ajak Masyarakat Ekspresikan Perasaanmu Lewat Musik agar Tetap Rileks di Tengah Pandemi
apps

JOOX Ajak Masyarakat Ekspresikan Perasaanmu Lewat Musik agar Tetap Rileks di Tengah Pandemi

Mendengarkan musik merupakan salah satu cara agar pikiran kita tetap relax di tengah pandemi ini. beberapa aplikasi straming musik bisa menjadi sarana untuk menikmati musik yang kita inginkan.

JOOX, Platform musik yang populer di Asia, baru-baru ini merilis kampanye dengan mengusung tema “Ikut #KataHati”. Kampanye ini mengajak masyarakat tanah air untuk mengungkapkan perasaan lewat musik.

Dengan cara ini, JOOX berharap para pengguna agar tenang dan tidak panik serta dapat mengendalikan diri untuk menghadapi ketidakpastian di tengah pandemi seperti saat ini.

Aplikasi pemutar musik akan memberikan daftar putar yang berisi sejumlah lagu spesial untuk dinikmati pengguna saat menghadapi berbagai kondisi menyulitkan.

JOOX memiliki komitmen untuk menjadi platform hiburan sosial yang siap menemani masyarakat dalam berbagai keadaan. Hal yang paling utama yang diinginkan JOOX adalah pengguna mampu mengontrol pengendalian diri di saat sulit.

Yuanita Agata, selaku Head of Marketing JOOX Indonesia menyatakan bahwa kampanye “Ikut #KataHati” ini mengajak generasi muda di Indonesia agar lebih mindful, mampu mengendalikan diri dalam berbagai situasi, dan peka terhadap keadaannya sendiri.

“Jangan dengerin kata orang atau suara-suara di luar, yuk ikut dan dengerin kata hati,” ujar Yuanita.

PSBB diterapkan lagi di ibu kota, adanya batasan interaksi sosial, dan keadaan yang mencemaskan ini bisa membuat jenuh dan menimbulkan stres bagi masyarakat. Keadaan ini sangat mempengaruhi psikologi semua orang.

Adjie Santosoputro, seorang praktisi mindfulness mengungakpan bahwa musik dapat menjadi sarana untuk mengekspresikan sekaligus memahami hati seseorang. Mindfulnes merupakan proses untuk menyadari perasaan dan pikiran, serta berlaku jujur kepada diri sendiri dengan cara menerima kenyataan.

Konferensi Pers #IkutiKataHati (MataMataMusik)

“Mendengarkan musik yang sesuai dengan suasana kata hati dapat membantu kita untuk fokus pada momen saat ini, mendengarkan dan memahami kata hati, dan menerima keadaan dengan netral. Kita pun bisa mencapai kondisi mindfulness yang maksimal dengan mengekspresikan kata hati, melalui berbagai kegiatan positif yang menyenangkan, seperti bernyanyi dan berkarya,” ujar Adjie.

Kunto Aji, dengan album barunya Mantra-Mantra turut mengajak kawula mudah untuk mendengar dan mengekspresikan kata hati lewat lagu-lagunya.

“Bagi saya, musik itu bisa bekerja dua arah, membantu saya untuk lebih memahami kata hati dan juga menjadi sarana ekspresi kata hati saya. Dengan begitu, saya dapat mengenal, mengendalikan diri sendiri dan dapat terus berkarya,” ujar Kunto Aji.

JOOX telah menyiapkan lebih dari 30 juta jenis lagu untuk penggunanya. Lagu-lagu tersebut merupakan kumpulan lagu yang berasal dari penyani lokal dan internasional. Seluruh lagu tersebut telah dikurasi untuk mendukung kampanye “Ikut #KataHati”.

Pengguna JOOX juga dapat sharing atau curhat dengan cara membagikan Lyric Card di sosial media. Bisa juga dengan cara menonton live streaming di aplikasi JOOX Live.

“JOOX berkomitmen untuk terus berinovasi dalam menghadirkan layanan yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. JOOX juga senantiasa mendukung para musisi, content creator, serta seluruh pelaku industri kreatif untuk menghasilkan karya-karya berkualitas guna memajukan ekosistem industri kreatif Indonesia,” tutup Yuanita dalam konferensi yang diselenggarakan secara online.

 

Baca juga: