Google baru saja mengumumkan kapan acara tahunannya akan digelar. Ya, acara tahunan Google yang bernama Google I/O 2020 dijadwalkan akan digelar mulai tanggal 12 hingga 14 Mei.
Kepastian tanggal acara tersebut diumumkan langsung oleh bos Alphabet yaitu Sundar Pichai melalui akun resmi Twitter-nya. "Kami akan kembali di Shoreline Amphitheatre, Mountain View untuk Google I/O tahun ini pada 12-14 Mei," katanya.
Seiring dengan diumumkannya tanggal tersebut, perusahaan juga telah mengonfirmasi bahwa acara tahunan itu akan diadakan di Shoreline Amphitheatre di Mountain View, California yang terletak tepat di sebelah Googleplex. Ini menandai tahun kelima di mana perusahaan ini menjadi tuan rumah konferensi pengembang tahunannya di Shoreline Amphitheatre.
Seperti biasa, dalam ajang tersebut perusahaan akan mengungkapkan sejumlah perangkat lunak terbarunya, kemungkinan akan mengusung nama Android 11 serta perangkat keras besutan raksasa mesin pencari itu. Tahun lalu, Google mengumumkan Pixel 3a dan Pixel 3a XL serta Android 10, dan lainnya di Google I/O 2019.
Tahun ini, Google diharapkan akan meluncurkan penerus dari Pixel 3a dan Pixel 3a XL yang sudah diketahui bernama Pixel 4a, ponsel Google ramah anggaran serta varian yang lebih ringan dari ponsel flagship perusahaan yang diluncurkan tahun lalu, yakni Pixel 4 dan Pixel 4 XL.
Bukti terbaru soal nama kode ponsel yang ditemukan di aplikasi Google menunjukkan perusahaan dapat meluncurkan setidaknya dua ponsel kelas menengah tahun ini. Salah satu dari ponsel menengah yang akan diperkenalkan Google hadir dengan Snapdragon 730. Sedangkan ponsel yang lainnya akan ditenagai Snapdragon 765.
Di samping ponsel baru, Google juga bisa menjelaskan Android versi selanjutnya. Jadi, tidak menutup kemungkinan Google akan mengumumkan Android 12 di event tersebut. Tahun lalu, Android Q beta pertama ditayangkan pada Maret dan beta ketiga dirilis pada I/O 2019. Google disinyalir dapat mengikuti timeline yang sama tahun ini.
Seiring dengan anggaran Pixel smartphone, kami juga mengharapkan perusahaan untuk mengumumkan produk-produk perangkat keras Nest baru di I/O 2020. Selanjutnya, Google juga akan menampilkan fitur dan dan layanan barunya.