Kini, Android 10 sudah berusia hampir setahun. Bahkan, Google tengah mengembangkan versi terbarunya; yakni Android 11. Dan sejak awal tahun ini, Google disibukkan dengan perilisan OS Android 10 untuk berbagai versi perangkat.
Awalnya, tentu hanya smartphone flagship yang kebagian jatah pembaruan Android 10. Kemudian dilanjutkan dengan HP kelas menengah. Tapi, dalam kenyataan, masih banyak perangkat dari berbagai vendor yang masih belum mendapat pembaruan.
Umumnya, perangkat-perangkat jenis low-end atau yang harganya murah. Bisa dimaklumi, soalnya Android sendiri nggak terlalu memprioritaskan jenis perangkat ini; dibandingkan flagship atau mid-end. Namun bukan berarti HP low-end benar-benar “ditinggalkan” oleh perusahaan.
Ya, baru-baru ini dua HP low-budget mendapat jatah pembaruan Android 10. Kedua smartphone murah tersebut yakni Nokia 2.1 dan Redmi 8A.
FYI, dua perangkat tersebut sebenarnya menggunakan versi Android 10 yang berbeda. Untuk seri Nokia 2.1, HMD Global lebih memilih untuk menggunakan versi Android Go. Awalnya, HP ini diluncurkan dengan versi Android 8.1 Go Edition.
Tak lama kemudian perangkat pun mendapat jatah pembaruan Android 9 Pie Go hingga akhirnya kini bisa ditingkatkan versi OS menjadi Android 10. HP ini ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 425 dengan kapasitas RAM sebesar 1GB dan ROM 8GB.
Kalo melihat spesifikasinya, memang bukan jenis perangkat yang menggoda. Tapi asal kamu tahu, dukungan versi Android Go menjadikan Nokia 2.1 cukup ramah dan memuaskan untuk pengguna smartphone pemula. Dan hal itu pula yang menjadikan HP Nokia ini dicari banyak penggemarnya.
Nah, karena pembaruan versi tentu saja menyesuaikan Android Go, bisa kita sebut untuk pembaruan sistem operasi Nokia 2.1 sebagai Android 10 Go Edition. Dan tentu saja, ada banyak hal yang berbeda bakal pengguna temui pada versi Go ini.
Sayangnya, untuk sementara waktu pembaruan Android 10 Go Edition pada Nokia 2.1 baru dirilis untuk beberapa pasar Asia saja. Melansir dari laman komunitas Nokia, negara-negara yang mendapatkan pembaruan antara lain Banglades, Kamboja, India, Laos, Malaysia, Myanmar, Nepal, Filipina, Sri Lanka, dan Thailan.
Ya, cuma 10% dari total pengguna Nokia di Asia sudah bisa mendapatkan pembaruan Android 10 Go Edition pada 7 September mendatang. Pengguna Nokia di Indonesia harap sabar dulu, ya.
Di Indonesia, Redmi 8A terbilang cukup laris dan digunakan banyak orang. Tawarkan harga lebih terjangkau dari seri Redmi 8 jadi salah satu faktornya. Perangkat ini didukung chipset Snapdragon 439 dengan RAM 3GB dan ROM 32GB.
Pilihan yang benar-benar menggoda dibandingkan kompetitor, bukan? Terutama kalo kita bandingkan dengan seri Nokia 2.1. Dan akhirnya, setelah menunggu beberapa saat, Redmi 8A mendapatkan jatah pembaruan sistem operasi.
Selain pembaruan Android 10, Redmi 8A juga mendapatkan update MIUI 11, lho. FYI, MIUI 11 bakal mengubah tampilan perangkat jadi lebih interaktif. Tapi, kalo kamu pengin mendapatkan pembaruan MIUI 12, harap tunggu lebih lama lagi, ya.
Nah, untuk kamu yang pengin mengunduh pembaruan Android 10 pada Redmi 8A, bisa kok langsung klik tautan di bawah. Paket OTA Android 10 untuk Redmi 8A ini berisi file yang bisa kamu pakai untuk meningkatkan versi. Langsung klik aja, ya.
Download Android 10 untuk Redmi 8A
Lalu, apakah perangkatmu sudah mendapatkan pembaruan Android 10? Kalo belum, langsung klik aja tautan di atas, ya.
Jangan sampai ketinggalan beragam informasi Android atau iOS terupdate dari Braintologi. Klik subscribe agar kamu mendapatkan berbagai informasi terupdate seputar teknologi, gadgets, aplikasi, games, dan tutorial HP Android atau iOS yang hadir setiap hari.
Baca juga: