Pada awal bulan, Oppo dirumorkan bakal meluncurkan smartphone Reno series terbarunya. Sekarang kabar itu telah dikonfirmasi langsung oleh Oppo.
Dalam pengumumannya di Twitter, pabrikan asal Tiongkok itu siap meluncurkan smartphone barunya yang bernama Oppo Reno 2 yang dijadwalkan tiba pada tanggal 28 Agustus. India menjadi negara pertama yang bakal kehadiran Oppo Reno 2 tersebut.
Selain Oppo Reno 2, menurut sebuah laporan dari My Smart Price, dalam peluncuran itu juga Oppo juga bakal menghadirkan Oppo Reno 2 series yang terdiri dari Reno 2Z dan Reno 2F. Bocoran itu mengungkapkan bahwa ponsel ini akan tiba dengan empat kamera belakang dan akan diposisikan di bawah Zoom 10x. Publikasi ini juga telah membocorkan spesifikasi dan harga smartphone Oppo yang akan datang ini.
Menurut Gizmochina, pabrikan asal Tiongkok itu diperkirakan akan merilis sebanyak 5 smartphone pada bulan Oktober mendatang di India.
Pabrikan Cina diperkirakan akan merilis sebanyak 5 smartphone pada bulan Oktober di India.
Oppo Reno 2
Reno 2 akan menampilkan layar AMOLED 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ dan bawa aspek rasio 20:9 serta rasio screen-to-body mencapai 93 persen. Layar ini akan dilengkapi dengan pembaca sidik jari di layar dan sudah terlapisi oleh Gorilla Glass 6 sedangkan sisi belakang ponsel ini menggunakan Gorilla Glass 5.
Urusan performa, Reno 2 ditenagai Snapdragon 730G, RAM 8GB, dan penyimpanan internal sebesar 256GB. Sementara untuk daya tahannya, ponsel ini membawa baterai 4.000 mAh yang sudah didukung dengan pengisian daya cepat VOOC 3.0. Reno 2 berjalan di sistem operasi Android 9.0 Pie dengan balutan ColorOS 6.1.
Empat kamera belakang diharapkan mencakup kamera utama 48MP lensa Sony IMX586 yang dibantu dengan 8MP ultra-wide, 13MP telefoto dengan dukungan 2x optical zoom, dan 2MP untuk depth sensor dengan mode portrait khusus. Untuk kebutuhan selfie, Reno 2 memiliki kamera pop-up model sirip ikan hiu (Sharkfin) 16MP dengan flash LED.
Oppo Reno 2Z
Jika Reno 2 dibekali layar beresolusi Full HD+, Reno 2Z dilengkapi dengan layar AMOLED 6,53 inci beresolusi HD+ serta adanya proteksi dari Gorilla Glass 5. Di dalam layar Reno 2Z juga sudah tertanam dengan pembaca sidik jari.
Untuk dapur pacunya, Reno 2Z ditenagai MediaTek Helio P90 dengan didukung oleh RAM 8GB dan penyimpanan internal sebesar 256GB. Untuk fotografinya, Reno 2Z juga memiliki empat kamera belakang yang terdiri dari 48MP Sony IMX586 untuk kamera utamanya, 8MP ultra-wide 119 derajat, dan sepasang lensa 2MP untuk mode portrait dan telefoto. Kamera depannya berlensa 16MP.
Sementara untuk membuatnya bisa digunakan sepanjang hari, akan ada baterai 4.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat VOOC 3.0. Reno 2Z berjalan di sistem operasi Android 9.0 Pie dengan balutan ColorOS 6.1.
Oppo Reno 2F
Sementara untuk perangkat terakhir belum ada informasi yang menjabarkan spesifikasi apa yang akan digunakan di Reno 2F. Namun, ada satu informasi yang menyebutkan bahwa Reno 2F juga bakal dilengkapi dengan empat kamera belakang, salah satunya menggunakan Samsung ISOCELL Bright GM1 48MP.
Untuk harganya masing-masing dari ketiga perangkat itu masih menurut situs yang sama, Reno 2 akan dibanderol kurang dari Rs 35.000 atau Rp6 jutaan, sedangkan Reno 2Z dan 2F masing-masing bakal dihargai kurang dari Rs 25.000 dan Rs 20.000 atau kisaran Rp4 jutaan dan Rp3 jutaan.