Kemarin, Selasa (22/9/2020), Realme meluncurkan anggota terbaru dari seri Realme C yaitu Realme C17 di Bangladesh, India.
Ini adalah versi Lite atau ringan dari Realme 7i dengan Snapdragon 460 dan kamera megapiksel yang lebih rendah. Konon, perangkat tersebut debut pertama kali di Bangladesh dalam konfigurasi penyimpanan tunggal 6GB/128GB dengan harga BDT 15.990 (Rp2,8 juta). Perangkat ini hadir dalam pilihan warna Navy Blue dan Lake Green.
Sesuai dengan bocoran yang beredar pekan lalu, Realme C17 menampilkan panel LCD IPS 6,5 inci HD+ dengan resolusi 720x1600 piksel dan lubang punch di sudut kiri atas untuk rumah kamera depan 8MP.
Layarnya ini menawarkan refresh rate 90Hz, rasio screen-to-body sebesar 90 persen, dan kecerahan puncak hingga 600 nits. Layar ini juga dilengkapi oleh lapisan antigores Gorilla Glass dari Corning.
Di sisi dapur pacu, perangkat ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 460 yang dipasangkan dengan RAM 6GB LPDDR4X dan penyimpanan internal 128GB UFS 2.1. Ini juga mencakup semua sensor yang diperlukan seperti sensor cahaya, sensor jarak, kompas, dan akselerometer.
Di bagian konektivitas, Realme C17 mendukung 4G LTE, Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.0, jack headphone 3.5mm, dan USB Type-C. Handset ini hadir dengan slot tiga kartu sehingga pengguna dapat menggunakan dual SIM dan kartu microSD pada saat yang bersamaan.
Bagian belakang dan rangka bodinya terbuat dari polikarbonat sama seperti smartphone anggaran realme lainnya. Panel belakang ini memiliki pengaturan quad-camera yang terdiri dari sensor utama 13MP, sensor sekunder 8MP dengan lensa sudut ultra-wide 119 derajat, sensor tersier 2MP dengan lensa makro, dan sensor monokrom kuartener 2MP. Bagian belakang perangkat juga menyertakan sensor sidik jari.
Sedangkan untuk perangkat lunak, Realme C17 menjalankan realme UI berbasis Android 10 dan bisa diupgrade ke realme UI 2.0 berbasiskan Android 11 karena ini adalah produk baru. Yang terakhir, ini didukung oleh baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 18W dan pengisian balik.