1. Home
  2. apps
Wajib Install, Ini Pilihan Aplikasi Yoga yang Bagus untuk Android dan iPhone
apps

Wajib Install, Ini Pilihan Aplikasi Yoga yang Bagus untuk Android dan iPhone

Kini, hampir semua orang tahu apa iu yoga. Baik dijadikan olahraga rutin maupun sebagai mereka yang ingin menurunkan berat badan tanpa upaya ekstra; yoga kerap dijadikan  solusi. Di samping itu, kamu pun bisa melakukannya di mana saja; bahkan di rumah.

Memang, sudah terlanjur menjadi pehamanan umum kalo belajar Yoga haruslah dipandu seorang instruktur profesional. Entah itu secara privat dengan mengundangnya datang ke rumah. Atau juga bisa secara berkelompok di studio atau ruangan terbuka.

Tapi, kini latihan Yoga bisa jadi lebih mudah, lho. Berkat perkembangan teknologi, kini sudah tersedia aplikasi yoga yang bagus. Bahkan, ada beberapa aplikasi yang tersedia untuk Android maupun iOS. Dengan begitu, kamu cukup mengunduh, pasang aplikasinya, lalu jalankan aja di perangkat. Mudah dan nggak pake ribet, bukan?

Aplikasi yoga gratis terbaik (Android Headlines)

Pilihan Aplikasi Yoga yang Bagus

Bagi pengguna Android, penulis bisa memahami kesulitan kalian dalam memilih aplikasi lewat Play Store. Terutama untuk jenis aplikasi yoga. Soalnya, memang ada banyak pilihan di platform toko aplikasi dari Google ini.

So, untuk memudahkan pengguna Android maupun iOS, tim Braintologi sudah menyiapkan pilihan aplikasi yoga yang bagus untuk Android dan iPhone. Mau tahu apa saja? Langsung cek uraian di bawah, ya.

5 Minute Yoga

Aplikasi 5 Minute Yoga (Android Authority)

 

Download 5 Minute Yoga di Play Store atau App Store

 

Di antara banyaknya pilihan aplikasi  yang bisa kamu temukan di toko aplikasi, 5 Minute Yoga adalah yang paling sederhana. Aplikasi ini fokus pada sesi-sesi yoga yang pendek dan sederhana. Di samping itu, setiap sesi sudah dirancang agar selesai dilakukan dalam waktu 5 menit saja.

Fitur unggulan lainnya yakni pengingat harian, penghitung waktu, serta porsi latihan yang selalu berbeda setiap harinya. Untuk videonya sendiri sudah dibuat agar mudah diikuti tanpa membuat kamu kebingungan.

Terakhir, pengembang sudah merancang aplikasi agar nggak mengkonsumsi banyak data. So, kamu pun bisa bebas terhubung setiap saat tanpa khawatir kuota yang menipis, bray. Hanya saja, tentu secara kualitas gambar pun nggak terlalu mengagumkan. Ya, hemat data tentu kamu harus siap untuk menikmati kualitas gambar yang biasa saja.

Yoga | Down Dog

Aplikasi Yoga Down Dog (Android Authority)

 

Download Yoga | Down Dog di Play Store atau App Store

 

Sama sepert aplikasi sebelumnya, Down Dog juga termasuk dalam aplikasi yang sederhana. Kamu bebas mengatur durasi latihan selama 20, 40, sampai 60 menit. Di dalam aplikasi ini juga terdapat lebih dari 30 pose yoga, pengaturan porsi latihan sesuai kebutuhan, instruksi audio, video tutorial, dan masih banyak lagi.

Untuk versi gratis, kamu bisa menikmati latihan-latihan sederhana. Sedangkan untuk versi Premium, ada lebih banyak pilihan hingga porsi yang lebih rumit. Total, terdapat 60 poses, latihan terarah selama 6 jam, serta tambahan lain untuk versi Pro.

Ya, kamu bisa mengunduh dan memasang aplikasi Yoga yang bagus ini secara gratis. Tapi, untuk mendapatkan layanan yang lebih, kamu perlu berlangganan akun Premium. So, siap untuk menyisihkan dana agar mendapat kesehatan dan bentuk tubuh ideal?

Simply Yoga - Fitness Trainer for Workouts & Poses

Aplikasi Simply Yoga - Fitness Trainer for Workouts & Poses (Play Store)

 

Download Simply Yoga di Play Store atau App Store

 

Ingin mencari aplikasi yoga untuk pemula? Jawaban paling tepat adalah Simply Yoga. Di dalam aplikasi ini, semua gerakan sudah dibuat oleh instruktur yang memiliki sertifikasi. Jadi, kamu nggak perlu mengkhawatirkan dampak buruk jika melakukannya.

Menggunakan aplikasi ini, kamu bisa menentukan lama waktu latihan; bisa 20 menit, 40 menit, sampai 60 menit. Sudah ada banyak pengguna yang mengakui jika aplikasi ini bagus dipakai untuk pria maupun wanita.

Ada lebih dari 30 pose yang bisa kamu tiru. Bahkan, pengembang juga turut menyertakan video tutorial serta kebebasan untuk merancang menu latihan yoga setiap harinya. So, sangat membantu banget buat kamu yang masih pemula menekuni olahraga ini, bukan?

Yoga - Track Yoga

Aplikasi Yoga - Track Yoga (Play Store)

 

Download Track Yoga di Play Store atau App Store

 

Aplikasi ini dikembangkan dan diluncurkan dengan tujuan mulia; membantu setiap penggunanya untuk menanamkan kebiasaan-kebiasaan baik dari yoga. Jadi, daripada kamu menghabiskan uang dalam jumlah besar untuk menyewa instruktur dan studio, bisa lho menggunakan aplikasi yoga gratis terbaik ini. Kamu pun bisa latihan di mana saja dan kapan saja.

Semua kelas yang sudah disediakan dirancang oleh tim ahli yoga. Masing-masing kelas dirancang sesuai tujuan dan kebutuhan pengguna; ada yang yoga untuk menurunkan berat badan, meningkatkan fleksibilitas tubuh, melawan depresi, serta olahraga sehari-hari saja.

Untuk kamu yang masih pemula dalam yoga, ada pula kelas yang sudah dirancang khusus. Dalam kelas yoga pemula tersebut, kamu bakal diberi arahan serta bisa melakukan tracking untuk mengetahui perkembangamu. Menarik ,bukan?

Yoga Studio: Mind & Body

Aplikasi Yoga Studio Mind & Body (Play Store)

 

Download Yoga Studio di Play Store atau App Store

 

Ingin layanan premium dengan harga terjangkau? Tenang, ada kok pilihannya. Unduh dan pasang aja aplikasi Yoga Studio. Aplikasi yoga yang bagus ini adalah jawaban yang tepat untuk pemula maupun kamu yang sudah di taraf advance.

Di dalam aplikasi Yoga Studio, kamu bisa mengikuti lebih dari 80 gerakan yoga dan meditasi dalam bentuk video. Dibuat dalam kualitas HD (High Definition)., kamu pun bakal dimanjakan berkat gambar yang jernih dan detail.

Di samping itu, disediakan juga tools yang bisa dipakai untuk merancang kelasmu sendiri. Ya, kamu bisa merancang porsi latihan yang diisi dengan gerakan-gerakan serta meditasi yang sesuai kebutuhan. Maka, kalo kamu benar-benar ingin mendalami olahraga ini, langsung download lalu pasang aja, ya.

Yoga-Go: Yoga untuk menurunkan berat badan

Aplikasi Yoga-Go (Play Store)

 

Download Yoga-GO di Play Store atau App Store

 

Pengin mendapatkan bentuk langsing dan ideal? Atau, ada lemak pada bagian tertentu yang ingin dihilangkan? Nggak perlu panik, jalankan aja porsi latihan yang disediakan aplikasi Yoga-Go.

Ya, ini adalah aplikasi yoga untuk menurunkan berat badan yang paling tepat untukmu. Dan ngga Cuma itu aja, setiap latihan sudah dirancang agar bisa membantumu menjaga emosi serta kesehatan mental. Dan semua itu bisa kamu dapatkan dengan latihan sehari selama 7-30 menit saja. Sebentar banget, bukan?

Itulah beragam pilihan aplikasi yoga yang bagus untuk pemula dan menurunkan berat badan terbaik versi tim Braintologi. Dari pilihan di atas, adakah yang pernah kamu gunakan? Coba deh bagikan pendapat dan pengalaman kalian ketika menggunakannya di kolom komentar media sosial kami, ya.

 

Baca juga: