Epic Games terus menghadirkan strategi baru untuk menarik lebih banyak gamer mobile untuk Fortnite. Setelah kehilangan banyak gamer di platform iOS, kini mereka memberikan dukungan fps tinggi untuk para gamer di platform Android.
Sebelumnya, Epic Games telah menghadirkan dukungan 90 fps untuk perangkat OnePlus dan iPad Pro. Nah, kali ini giliran para pengguna tablet Samsung, yakni Galaxy Tab S7 dan S7+ juga akan mendapatkan dukungan tersebut.
Para gamer di perangkat tersebut akan dapat memainkan Fortnite di 90 fps mulai hari ini, 13 Oktober. Para gamer hanya harus memperbarui game Fortnite mereka atau mengunduhnya langsung dari Galaxy Store.
Ini merupakan strategi yang bagus, baik untuk Epic Games dan Samsung. Seperti diketahui, selain berseteru dengan Apple, Google juga memblokir game Fortnite dari Play Store setelah Epic melakukan bypass pembayaran tanpa melalui Play Store.
Di sisi lain, ini juga menjadi keuntungan tersendiri bagi Samsung, agar para gamer mau menggunakan Samsung Store mereka. Hal ini dikarenakan saat ini dominasi pasar Play Store di perangkat Android sangatlah besar.
Sayangnya, hingga saat ini masih belum diketahui apakah perangkat Samsung lain akan mendapatkan dukungan fps tinggi atau tidak. Baik pihak Epic Games dan Samsung masih enggan memberikan informasi terkait hal tersebut.