1. Home
  2. gadgets
Motorola One Zoom dan E6 Plus ramaikan pasar smartphone di IFA 2019
gadgets

Motorola One Zoom dan E6 Plus ramaikan pasar smartphone di IFA 2019

Motorola ikut ambil bagian di panggung IFA 2019 yang diselenggarakan pada tanggal 6-11 September 2019 di Berlin, Jerman dengan memperkenalkan smartphone untuk kelas menengah dan bawahnya, yakni Motorola Moto One Zoom dan Motorola Moto E6 Plus. 

Motorola One Zoom

Meski menyasar segmen kelas menengah premium, ponsel ini menawarkan fitur flagship dengan harga bersaing. 

Sesuai dengan nama yang diusung, Motorola One Zoom kali ini lebih mengutamakan fitur-fitur dari kameranya. Smartphone ini menawarkan empat kamera belakang, di mana salah satu lensanya memiliki kemampuan zoom hingga 3 kali.

Empat kamera belakang itu masing-masing memiliki konfigurasi 48MP (f/1.7) sebagai lensa wide, 8MP (f/2.4) sebagai lensa telefoto, 16MP (f/2.2) sebagai lensa ultra-wide, dan 5MP sebagai lensa depth sensor.

Mengenai kemampuannya, kamera utama 48MP dibekali fitur OIS dan mode night vision untuk menangkap gambar dalam cahaya redup. Untuk lensa telefoto 8MP tertanam fungsi 3x optical zoom dan 10x hybird zoom yang juga didukung OIS. Sementara kamera 16MP ultra-wide untuk membidik bidang dengan jangkauan 117 derajat. Kamera terakhir yang beresolusi 5MP guna fungsi bokeh.

Sementara kamera depannya, Motorola One Zoom menawarkan lensa 25MP yang diyakini memberikan pengalaman baru bagi pengguna yang memiliki hobi selfie.

Lebih lanjut, spesifikasi lainnya terlihat cukup mengesankan. Ponsel ini memiliki prosesor Qualcomm Snapdragon 675, RAM 4GB, dan penyimpanan internal 128GB serta baterai berkapasitas 4.000 mAh. Untuk tampilan depannya, Motorola One Zoom hadir dengan layar OLED 6,4 inci beresolusi 1080 x 2340 piksel dan sensor sidik jari di dalam layar.

Untuk ketersediannya, Motorola One Zoom sudah tersedia mulai 5 September kemarin dengan banderol harga 450 dolar AS (Rp6,3 jutaan) di pasar AS. Smartphone ini akan tersedia dalam tiga varian warna, yakni Brushed Bronze, Cosmic Purple, dan Electric Grey.

Motorola E6 Plus

Beralih ke Motorola E6 Plus, smartphone yang ditujukan untuk kelas pemula ini menawarkan spesifikasi yang rendah namun mengusung fitur kekinian. Untuk layarnya, Moto E6 Plus dilengkapi dengan layar sentuh IPS berukuran 6,1 inci dengan resolusi 720 x 1.560 piksel, dengan aspek rasio 19,5:9.

Adapun bahan casing dan bodi Motorola Moto E6 Plus semuanya dibangun dengan material plastik solid, kecuali pada bagian layar yang menggunakan bahan kaca. Dimensi smartphone ini 155,6 x 73,06 x 8,6 mm dan memiliki bobot 149,7 gram. 

Kinerja smartphone ini mengandalkan prosesor MediaTek Helio P22 SoC yang didukung oleh opsi RAM 2GB/4GB, dan opsi penyimpanan memori internal 32GB/64GB. Kapasitas internalnya pun masih bisa dipeluas dengan slot MicroSD. 

Dari departemen kameranya, Motorola Moto E6 Plus dibekali dengan dua kamera ganda yang terdiri dari kamera utama 13MP dan depth sensor 2MP yang didukung oleh LED flash. Kamera depannya memiliki resolusi 8MP.

Fitur lainnya yang dihadirkan di Motorola Moto E6 Plus antara lain FM radio, jack headphone 3.5mm, semua opsi konektivitas standar kecuali NFC tak disediakan oleh Motorola. Sedangkan fitur lainnya seperti dual-SIM masih tetap disematkan. 

Smartphone yang  menjalankan OS Android 9.0 Pie ini dilengkapi dengan fitur pemindai sidik jari yang ditempatkan pada bagian belakang tepatnya di dalam logo Motorola.

Motorola Moto E6 Plus ditenagai oleh baterai berkapasitas daya 3.000 mAh, dan pengisian daya pada 5W melalui port microUSB. Untuk varian warnanya, Moto E6 Plus hadir dengan warna Polished Graphite dan Bright Cherry.

Motorola Moto E6 Plus telah  tersedia sejak diluncurkan, dimulai dari pasar Amerika Latin, dan akan mendarat di Eropa akhir bulan ini. Smartphone ini dibanderol dengan harga €139 setara dengan Rp2,1 jutaan. Kabarnya, dalam beberapa bulan mendatang Motorola Moto E6 Plus juga akan  tersedia ke  berbagai negara di wilayah Asia Pasifik.