Tahun lalu, Xiaomi meluncurkan antarmuka pengguna khusus MIUI 11 dan sekarang perusahaan asal Tiongkok itu telah mengonfirmasi bahwa UI kustom generasi berikutnya, MIUI 12 secara resmi sedang dalam perjalanan. Ini sejalan dengan pola perusahaan dalam meluncurkan versi baru dari antarmuka penggunanya di awal tahun.
Saat ini, selain mengonfirmasi MIUI 12, perusahaan belum mengungkapkan apa pun yang terkait dengan antarmuka yang akan datang. Karena Xiaomi baru saja mengonfirmasi ini, masih terlalu dini untuk mengatakan apa yang bisa dibawa nanti. Namun yang jelas, sistem operasi kustom Xiaomi itu akan meluncur pada kuartal ketiga 2020.
MIUI telah menjadi salah satu fitur utama dari Xiaomi, yang pertama kali dirilis pada tahun 2010. Sejak saat itu, perusahaan terus memperbarui sistem operasi kustom ini.
MIUI 12 mendatang, yang akan menandai peringatan 10 tahun antarmuka pengguna Xiaomi, diharapkan membawa antarmuka yang segar bersama dengan beberapa fitur yang mengesankan. Akan menarik untuk melihat apa yang telah direncanakan perusahaan untuk menandai tonggak ini.
Baru-baru ini dilaporkan bahwa dengan MIUI 12, perusahaan akan memperkenalkan dukungan untuk mode gelap seluruh sistem secara global. Informasi ini datang dari salah satu pengembang perusahaan yang bekerja pada produk yang akan datang ini.
Selain kejutan MIUI 12, Xiaomi juga tengah bergegas untuk memasarkan ponsel terbarunya yaitu Mi 10 padahal perusahaan tersebut baru saja meluncurkan Mi Note 10. Xiaomi pun punya alasan tersendiri yaitu untuk menjegal Galaxy S20 besutan Samsung yang akan diluncurkan juga pada bulan depan.
Kabarnya, Mi 10 juga akan diluncurkan di bulan yang sama yaitu bulan Februari 2020. Dalam sebuah postingan di Weibo, Produk Director Xiaomi, Thomas mengatakan bahwa harga Xiaomi Mi 10 akan berkisar 3.500 Yuan (Rp7 juta). Harga ini disebut wajar mengingat seri pendahulunya, Mi 9 5G dihargai 3.699 Yuan (Rp7,4 juta).
Sementara untuk spesifikasinya, rumornya Mi 10 akan dibekali dengan prosesor flagship terbaru milik Qualcomm yaitu Snapdragon 865 yang diperkuat dengan RAM 12GB. Layarnya akan berukuran 6,5 inci dengan panel OLED dan refresh rate 90Hz.