1. Home
  2. hot news
Bikin Meeting Online Lebih Nyaman dan Dekat, Microsoft Luncurkan Fitur Together Mode di Teams
hot news

Bikin Meeting Online Lebih Nyaman dan Dekat, Microsoft Luncurkan Fitur Together Mode di Teams

Diperkenalkan pada bulan Oktober tahun 2019 lalu, Microsoft Teams terbilang cepat dalam menjaring  pengguna. Bahkan, menurut laporan The Verge, platform yang disebut Microsoft sebagai ‘chat-based workspace’ ini punya 13 juta pengguna harian. Jauh mengalahkan kompetitornya, yakni Slack, yang cuma dipakai 10 juta pengguna harian.

Kemarin, Rabu (08/07/2020), platform komunikasi dan kolaboratif yang termasuk dalam paket Office 365 ini meluncurkan dua fitur terbaru; yakni Together Mode dan Dynamic View.

Melansir dari pengumuman resmi perusahaan, fitur ini dikembangkan perusahaan sejak COVID-19 merebak ini bertujuan untuk meningkatkan pengalaman meeting online jadi lebih nyaman. Atau, dalam istilah perusahaan, “bikin suasana meeting online seakan-akan berada di ruangan yang sama”.

Bikin Meeting Online Lebih Intim dengan Together Mode

Fitur ini mengandalkan teknologi Kecerdasan Buatan (AI) untuk memotong tubuh bagian kepala dan bahu kemudian ditampilkan di layar. Nantinya, bagian tubuh tersebut jadi avatar dan ditempatkan di satu tempat virtual; bersama dengan rekan kerja atau siapa pun yang berpartisipasi selama meeting online.

Ruang virtual yang digunakan sebagai latar belakang pun bisa diubah. Kamu bisa menggunakan tampilan default berupa ruangan rapat, coffee shop, atau tempat-tempat lain yang biasanya jadi lokasi pertemuan.

Cara menggunakan fitur Together Mode (Microsoft)

Kalo sekilas melihat dari video presentasi bikinan perusahaan, mungkin fitur ini terkesan seperti gimmick belaka. Layaknya gambar dari film-film sains-ilmiah yang biasanya kamu tonton di bioskop. Tapi, begitu mencoba, memang begitulah kecanggihan fitur terbaru Microsoft Teams ini.

Bahkan, bisa diperkirakan kalo fitur ini bakal merebut perhatian dari seluruh dunia. Soalnya, kamu bisa merasakan sensasi meeting online yang lebih intim, akrab, dan dekat. Selain itu, kamu juga bisa menghindari gangguan yang biasanya didapat dari tampilan grid seperti pada platform lain.

Dynamic View Bikin Presentasi dan Komunikasi Pekerjaan Lebih Gampang

Contoh fitur Togehter Mode (Microsoft)

Bebarengan dengan perkenalan fitur Together Mode, perusahaan juga turut merilis fitur terbaru lainnya dari Microsoft Teams, yakni Dynamic View. Fitur ini dirancang untuk mempermudah pengguna dalam berbagi konten ketika meeting online.

Fitur ini sekilas mirip dengan fitur Share Screen atau berbagi layar yang ada pada aplikasi Zoom. Hanya saja, perbedaannya, Dynamic View dirancang dengan tampilan yang mempermudah momen presentasi secara online.

“Menggunakan Kecerdasan Buatan, meeting bisa lebih dinamis dari partisipan yang saling berbagi video maupun konten lainnya. Di samping itu, konten yang dibagikan bakal ditampilkan bersebalahan dengan partisipan yang membagikannya,” tulis perusahaan lewat laman resminya.

Tujuannya tentu saja untuk mempermudah partisipan meeting online dalam memahami isi dari obrolan serta mengetahui siapa yang berbicara kala pertemuan yang diikuti banyak orang.

Menurut rencana, fitur Together Mode dan Dynamic View bakal tersedia bulan Agustus nanti. Bersamaan dengan peluncurannya, Microsoft juga bakal menambahkan latar belakang coffee shop untuk memperkaya pilihan pengguna.

 

Baca juga: