1. Home
  2. hot news
Meski penjualan lesu, PlayStation 4 berhasil terjual 100 juta unit
hot news

Meski penjualan lesu, PlayStation 4 berhasil terjual 100 juta unit

Dalam laporan finansial terbarunya, Sony mengumumkan bahwa mereka berhasil menjual 3,2 juta unit konsol PlayStation 4 (PS4) pada kuartal kedua 2019. Seperti dilansir The Verge, Selasa (30/7/2019), total keseluruhan PS4 yang berhasil dijual adalah sebanyak 100 juta perangkat.

Hal ini dianggap sebagai sebuah prestasi yang membanggakan bagi konsol game tersebut di tengah penjualannya yang semakin lesu. Tidak lain karena faktor usia PlayStation 4 yang semakin tua dan dengan mulai hadirnya generasi terbaru. 

Menurut Daniel Ahmad, analis senior di Niko Partners, pencapaian ini lebih cepat dibandingkan PlayStation 2 dan konsol Wii besutan Nintendo. PlayStation 4 mencapai tonggak ini hanya memerlukan waktu 5 tahun dan 7 bulan.

Selama tiga tahun terakhir, sebanyak 50 juta unit PS4 dari total 100 juta unit berhasil terjual. Tahun 2017 lalu, sebanyak 19 juta unit PS4 berhasil terjual. Sementara pada tahun 2018, sebanyak 17,8 juta unit PS4 berhasil dijual.

Selain itu, Sony juga mengumumkan bahwa pangsa unduhan digital telah melewati angka 50 persen, yang berarti itu lebih banyak orang yang sekarang membeli game digital daripada salinan cakram fisik.

Generasi penerus PS4, yakni PS5 kemungkinan besar akan diluncurkan pada musim gugur 2020 atau lebih tepatnya akhir tahun 2020. Sony berjanji bahwa PS5 akan mendukung grafis 8K, audio 3D, penyimpanan SSD, dan bisa menggunakan game PS4 yang sudah ada.

Tak hanya itu, PS5 juga akan menggunakan prosesor delapan inti yang didasarkan pada CPU terbaru AMD Ryzen, GPU Radeon terkini. Sony juga akan mengirimkan beberapa jenis dukungan disk pada PS5.

PS4
PS5