Tak mau kalah dari Qualcomm yang baru saja mengumumkan Snapdragon 855 Plus, MediaTek pun menyiapkan sebuah chipset khusus gaming yang diberi nama Helio G90. Menurut GSM Arena, pekan lalu (16/7/2019), Helio 90 akan menjadi chipset gaming berdedikasi pertama dari perusahaan semikonduktor asal Taiwan itu.
Chipset terbaru MediaTek itu diperkenalkan dalam sebuah teaser namun sayangnya tidak mengungkap secara keseluruhan apa saja yang akan dibawa oleh chipset tersebut. Namun yang pasti, Helio 90 dijadwalkan akan dirilis secara publik pada akhir bulan Juli ini di Shanghai, Tiongkok.
Menurut spekulasi, G90 bakal membawa CPU dengan dua inti Cortex A75 (2,2 Ghz) dan enam inti A55 (2,0 Ghz). Sedangkan untuk GPU-nya, chipset ini akan menghadirkan Imagination PowerVR GM9446 (970 MHz). GPU tersebut diklaim menjanjikan peningkatan sebesar 15 persen dibandingkan Mali-G72 MP3 yang digunakan di Helio P70.
Untuk GPU pada chipset G90 ini, MediaTek dinilai meningkatkan pengalaman gaming dengan modus khusus, seperti yang dimiliki chipset Kirin. Saat ini, smartphone gaming sendiri tampak kian populer.
Namun, muncul kritikan karena kebanyakan di antaranya menggunakan chipset yang sama seperti flagship smartphone non-gaming. Kehadiran Helio G90 dan produk serupa dari Qualcomm, Snapdragon 855 Plus, diharapkan dapat memberikan pengalaman gaming jauh lebih baik.
MediaTek sebelumnya juga telah mengumumkan akan memperkenalkan chipset berkemampuan 5G di India pada akhir tahun ini untuk meningkatkan persaingan seputar koneksi data nirkabel yang lebih cepat.
"5G adalah fokus utama kami. SoC (system-on-chip) pasti akan diluncurkan pada akhir tahun dan dikirimkan tahun depan," kata Anku Jain, Direktur Pelaksana, MediaTek India dikutip Gadgets360.
"Tahun lalu, kami datang dengan modem M70 yang menyediakan kemampuan 5G dan akan dikirim akhir tahun ini dengan SoC yang menggabungkan modem dan CPU menjadi satu chip tunggal," tambah Jain.