Samsung dikabarkan akan segera meluncurkan smartwatch baru mereka. Dikabarkan, perangkat ini akan memiliki banyak fitur yang cukup menarik bagi para penggemar teknologi.
Jam tangan pintar milik Samsung itu baru-baru ini mendapatkan sertifikasi NBTC Thailand dengan membawa nomor model SM-R855F, dan dalam daftar tersebut jelas, perangkat yang dimaksud adalah Galaxy Watch 3.
Seperti biasa, NBTC tidak banyak memberikan banyak informasi. Namun dalam bocoran yang beredar, Galaxy Watch 3 bakal mendukung konektivitas 4G LTE dan juga memiliki bezel luar yang bisa diputar serta ukuran layarnya yaitu 41mm. Sebelumnya sempat dirumorkan akan usung layar berdimensi 45mm oleh FCC.
Sementara menurut bocoran sebelumnya juga, smartwatch berikutnya dari Samsung itu dikatakan bakal memiliki layar dengan dilapisi oleh Gorilla Glass DX+ untuk melindungi layar dari goresan dan sertifikasi MIL-STD 810G.
Ini juga termasuk fitur anti air yang bisa bertahan di kedalaman hingga 5ATM (50 meter) dan fitur GPS bawaan. Tak ketinggalan, perusahaan asal Korea Selatan tersebut akan memiliki teknologi EKG serta pemantauan tekanan darah. Hal ini akan membantu pengguna dalam memonitor kesehatan mereka.
Selain versi LTE, Galaxy Watch 3 juga diperkirakan bakal memiliki edisi non-seluler serta salah satu model diharapkan datang dengan sasis stainless stainless. Sayangnya, tak ada informasi mengenai warna ataupun informasi mengenai jenis strap apa yang akan tersedia.
Belum diketahui juga kapan tanggal rilis Galaxy Watch 3. Jika semuanya berjalan dengan semestinya, Samsung akan mengungkapkan produk ini bersama Galaxy Note 20 serta Galaxy Fold 2 pada bulan Agustus mendatang.