Di tengah perseteruan Huawei dengan pemerintah Amerika Serikat, Huawei ternyata masih meluncurkan smartphone terbarunya yang saat ini masih menggunakan sistem operasi Android, yakni Huawei Maimang 8, penerus Maimang 7 yang dirilis pada 2018 lalu.
Tak terlalu banyak kejutan memang, tampilan dan spesifikasi Huawei Maimang 8 sangat mirip dengan Huawei P Smart+ (2019) yang diluncurkan pada Agustus 2018.
Maimang 8 sendiri masih mengusung desain waterdrop atau tetesan air. Layarnya berukuran 6,21 inci Full HD+ berpanel LCD IPS dengan aspek rasio 19,5:9.
Dari sektor dapur pacu, Maimang 8 mengusung chipset Kirin 710 yang dipadukan dengan RAM 6GB dan penyimpanan internal sebesar 128GB serta sistem pengolahan grafis GPU Turbo. Perangkat ini berjalan pada sistem operasi Android 9 Pie yang dibalut antarmuka EMUI 9. Namun, karena pelarangan dari Google, nampaknya perangkat tersebut tidak akan menerima pembaruan hingga update terbaru menuju Android Q.
Maimang 8 memiliki baterai berkapasitas 3.400 mAh yang dapat diisi ulang menggunakan port micro USB. Tidak hanya itu, perangkat tersebut juga sudah mendukung fitur fast charging 10W.
Sedangkan dari sektor kamera, Maimang 8 didukung 3 kamera belakang dengan konfigurasi masing-masing 24MP untuk kamera utama, 16MP ultra-wide, dan 2MP depth sensor. Kamera depannya dibekali sensor 8MP untuk kebutuhan selfie.
Maimang 8 rencananya baru akan dipasarkan di wilayah Tiongkok saja mulai 12 Juni, namun untuk pemesanan awal sudah bisa dilakukan saat ini. Maimang 8 akan tersedia dalam varian warna Midnight Black dan Sapphire Blue dengan harga mulai Rp3,9 juta.