1. Home
  2. apps
Hore! Google Lens Bisa Jawab Soal Matematika, Begini Cara Menggunakannya
apps

Hore! Google Lens Bisa Jawab Soal Matematika, Begini Cara Menggunakannya

Ada seseorang yang selalu mendapat nilai matematika rendah. Beberapa terlanjur benci pada hitung-hitungan karena sang guru mengajar dengan galak. Suasana kelas jadi menegangkan. Padahal, matematika bisa dipelajari dengan asyik dan menyenangkan.

Para pengguna pada umumnya atau pelajar pada khususnya, saat ini sudah bisa bersukacita lantaran Google telah menambahkan fitur baru pada Google Lens. Fitur ini berfungsi untuk menjawab soal-soal matematika dan sains.

Kehadiran fitur ini tentu memudahkan para pelajar. Bukan hanya memudahkan saja, mungkin juga bisa menjadi solusi cepat untuk sebagian pelajar yang kurang senang ilmu eksak.

Pakai Google Lens untuk  Mengerjakan Soal Matematika

Berikut cara memanfaatkan fitur tersebut.

  1. Pilih Homework

Untuk menggunakan fitur ini, masuklah ke “Homework” yang bergambar topi wisuda. Kamu akan menemukan ikon tersebut dengan gampang.

  1. Potret Soal

Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah, potretlah soal yang ingin kamu jawab.

  1. Crop

Setelah itu, crop foto yang berisi soal-soal yang ingin kamu jawab. Jika gambar sudah diambil, maka Google Lens akan menyorot soal-soal itu.

Google Lens untuk mengerjakan soal matematika (9to5google)

  1. Copy The Text

Nah, langkah selanjutnya, copy bagian soal dengan cara memeilih “Copy the Text”.

  1. Send

Setelah kamu copy, kliklah tulisan “Send to your computer via Chrome”.

  1. Edit/Solve

Klik tulisan “Edit math equetion”. Sebagai catatan, jika soalnya hitung-hitungan, gunakanlah opsi “Step to Solve”. Melalui “Step to Solve”, kamu akan diberikan sejumlah rumus untuk membantumu mengerjakan soal yang tadi difoto.

Rumus-rumus tersebut merupakan rumus-rumus yang biasa kamu pelajari di sekolah, rumus kuadrat dan pemfaktoran.

Demikian cara-cara menggunakan Google Lens untuk membantumu menjawa soal-soal matematika. Dengan adanya fitur ini, sebenarnya para pelajar dituntut agar lebih giat belajar karena fitur ini sekadar membantu menyelesaikan soal.

Melansir 9toMac, Google Lens akan menghadirkan step-step yang lebih terperinci untuk menyelesaikan soal, bukan sekadar memberi jawaban.

Sedangkan, untuk menyelesaikan soal-soal sains, kamu bisa memilih “Knowledge Panel” pada filter Google Lens. Pada “Knowledge Panel”, kamu akan diberi penjelasan terkait konsep mendasar dari soal-soal sains.

Fitur ini akan membantumu untuk menjawab soal sains dengan cara memberikan pemahaman mengenai topik utama yang ingin kamu jawab.

Melansir Endgadget, Google akan merilis fitur “Search” agar kamu dapat melakukan pencarian terkait soal-soal sains, teknologi, teknik, dan matematka, atau biasa disebut STEM yang terdiri dari Science, Technology, Engineering, dan Mathematics.

 

Baca juga: