HMD Global, selaku pemilik lisensi Nokia belakangan doyan melahirkan kembali lini ponsel klasik Nokia yang pernah populer beberapa tahun lalu. Setelah meluncurkan Nokia 3310 dan 8110 versi "reborn" pada tahun lalu, kini HMD Global kembali merilis versi terbaru dari Nokia 5310 XpressMusic.
Bagi penggemar Nokia zaman dulu, pasti sudah tak asing lagi dengan Nokia 5310 XpressMusic. Ponsel fitur ini adalah line-up yang mengutamkan pengalaman mendengarkan musik yang sangat baik pada zamannya. Dilengkapi dengan equalizer, Nokia 5310 pada waktu itu cukup menjadi buruan bagi para pecinta musik.
Masih mengusung desain yang sama dengan versi jadulnya. ponsel ini hadir dalam warna merah putih dan hitam merah, serta berbekal tombol di sisi bodi perangkat yang bertugas untuk mengoperasikan pemutar musik. Selain itu, Nokia 5310 XpressMusic 2020 ini juga berbekal kamera VGA di bagian belakang, dengan layar QVGA berukuran 2,4 inci dan keyboard alfanumerik atau yang dikenal dengan T9 Keyboard.
Mengenai layarnya, Nokia 5310 XpressMusic 2020 masih dibekali layar kecil yang berukuran 0,3 inci namun lebih besar jika dibandingkan dengan generasi pertamanya. Namun resolusi yang diusung oleh layar tersebut masih sama yaitu 320x240 piksel.
Mengadopsi sistem operasi Series 30+, ponsel ini didukung oleh prosesor MT6260A dan RAM 8MB serta ruang penyimpanan internal 16MB, meski memiliki slot microSD hingga 32GB.
Nokia 5310 XpressMusic 2020 ini juga mengunggulkan pemutar MP3 dan speaker stereo menghadap ke depan. Ponsel ini juga berbekal jack audio 3,5mm dan Bluetooth 3.9 sehingga pengguna dapat menghubungkan headphone pilihan mereka. Ponsel ini juga didukung penerima radio FM.
Untuk segi daya tahan, Nokia 5310 XpressMusic 2020 berbekal baterai berkapasitas 1.200 mAh dan diklaim mampu bertahan dalam jangka waktu lama dalam satu kali pengisian daya. Secara resmi, HMD Global mengklaim ponsel mampu menyuguhkan waktu bicara 7,5 jam dan standby hingga 22 jam.
Ponsel fitur ini juga disebut mampu bertahan selama 22 hari dalam mode single SIM dan 30 hari dalam mode siaga dengan SIM ganda. Sebagai informasi, Nokia 5310 XpressMusic 2020 merupakan ponsel 2G band ganda yang artinya ponsel fitur ini tidak mendukung jaringan 3G maupun 4G.
Ponsel legendaris ini cocok bagi kalian yang hanya membutuhkan komunikasi dengan telelpon dan layanan SMS saja. Memang terkesan jadul, tapi tak ada salahnya jika ingin bernostalgia dengan ponsel tersebut yang dulunya pernah jadi primadona ini. Untuk harganya, Nokia membanderol HP ini cukup murah yaitu pada kisaran 41 dolar AS atau sekitar Rp600 ribu.