Perusahaan kamera aksi asal Amerika Serikat, yakni GoPro resmi memperkenalkan dan merilis dua kamera aksi terbarunya, yakni Hero 8 Black dan juga Hero MAX yang merupakan kamera aksi 360 derajat.
Perubahan paling signifikan dari GoPro Hero 8 Black adalah desain bodi baru yang kini langsung memiliki pengait di bodi kamera. Jadi, Anda tak perlu menggunakan frame tambahan untuk dipasang di tongkat selfie, atau medium pengait lainnya.
Soal spesifikasi, Hero 8 Black mampu mengambil gambar dengan resolusi 1080p dan 4K, dipadu dengan fitur HyperSmooth 2.0 yang merupakan teknologi stabilisasi digital milik GoPro generasi kedua.
Di generasi pertama yang dipasang di Hero 7, stabilisasi ini mendapat ulasan luar biasa karena minimnya goyangan di hasil video, meski pengambilan gambar dilakukan dengan tangan kosong.
Sementara di generasi kedua ini, stabilisasinya disebut makin bertenaga dari sebelumnya. Sampai-sampai GoPro menyediakan opsi penyesuaian seberapa agresif stabilisasi agar kesan aksi dari hasil videonya masih terlihat.
Mode timelapse milik GoPro yakni TimeWarp juga ditingkatkan ke versi 2.0, serta terdapat sistem penghalauan angin di mikrofonnya.
Sayangnya, perubahan bodi ini membuat lensa tak lagi dapat dicopot. Sebagai gantinya, GoPro berencana merilis sistem pemasangan filter terbaru untuk mempermudah pemasangan filter.
Selain itu, GoPro Hero 8 Black kali ini juga membawa konsep modular, di mana terdapat deretan aksesoris yang dapat ditambahkan ke bodi GoPro.
Mulai dari Mod Media yang merupakan mikrofon tembak, Display Mod yang merupakan layar LCD yang bisa dilipat ke atas untuk vlogging, serta Light Mod yang merupakan lampu LED.
GoPro MAX
Sementara GoPro MAX adalah generasi penerus dari GoPro Fusion yang merupakan kamera 360 derajat. Tak cuma memiliki kamera 360 derajat, MAX memiliki sistem dua lensa yang juga dapat membuatnya sebagai kamera aksi dengan ultra wide layaknya kamera aksi biasa.
GoPro MAX juga dilengkapi stabilisasi HyperSmooth MAX yang lebih dioptimasi untuk menstabilkan tangkapan video dengan sudut pandang 360 derajat.
Soal Harga GoPro Hero 8 Black dan harga GoPro MAX, perusahaan membanderolnya dengan harga di bawah:
GoPro pun sudah membuka keran pre-order untuk dua kamera aksi tersebut yang masing-masing akan dikirimkan di hari yang berbeda. Pengiriman Hero 8 Black dimulai pada 15 Oktober sedangkan pengiriman untuk MAX dimulai pada 24 Oktober.