Setelah melalui proses Developer Preview, Google diam-diam merilis Android 11 beta pada Kamis (11/6/2020). Adapun generasi ke-11 sistem operasi Android ini pertama kali diperkenalkan pada Februari lalu untuk para pengembang.
Khusus untuk tahun ini, Google mempercepat pengenalan OS terbaru Android ke pengembang, yang biasanya dilakukan setiap bulan Maret. Perlu diingat, OS Android 11 yang diperkenalkan saat itu ke pengembang bukan versi final, melainkan preview, sehingga tidak untuk konsumen.
Kini, Google sudah merilis OS Android 11 versi beta yang baru bisa dicoba oleh para pengguna Pixel. Baik Pixel 1, Pixel 2, Pixel 3 maupun Pixel 4 sudah bisa memperbarui sistem operasi Android-nya ke versi beta pertama tersebut.
Untuk bisa menggunakan Android 11 Beta pertama tersebut, para pengguna ponsel Pixel bisa mendaftar terlebih dulu sebagai peserta program Beta di tautan https://developer.android.com/android11 agar dapat mengunduh Android 11 versi Beta. Setelah itu, pengguna baru dapat melakukan update secara over-the-air (OTA).
Untuk lebih jelasnya, silakan disimak langkah-langkah di bawah ini:
Pastikan kalian sudah memiliki ponsel Pixel seperti yang telah disebutkan di atas, yakni Pixel 1,2,3, dan 4. Lalu buka tautan di atas di browser ponsel kalian.
Nanti secara otomatis, sistem akan mencari pembaruan terbaru dan langsung muncul "System Update Available". Android 11 atau Android R dengan versi RPB1.200504.018 bisa segera diunduh dan diinstal ke perangkat kalian.
Namun perlu diingat, sistem operasi terbaru Android meski telah tersedia untuk publik, namun versi beta ini masih belum selesai dan masih harus dikembangkan lebih lanjut. Oleh sebab itu, Android 11 yang kalian coba mungkin tak akan semulus versi akhirnya yang meluncur dalam beberapa bulan ke depan.
Dengan mengupdate sistem operasi yang masih dalam tahap beta juga kemungkinan bisa menyebabkan beberapa masalah mulai dari aplikasi yang tidak berfungsi, performa baterai yang menurun hingga data yang menghilang.
Untuk lebih amannya, lebih baik jangan update Android 11 Beta di ponsel daily driver atau ponsel utama kalian. Jadi pastikan data di ponsel telah di-backup di cloud dan selalu berhati-hati.