Setelah melakukan pengujian berbulan-bulan, akhirnya desain baru Facebook versi Web resmi meluncur. Tahun lalu, Facebook mengumumkan akan memberikan desain yang lebih minimalis untuk Facebook versi web.
Kini efek dari desain baru itu menjadi lebih cepat, lebih mudah digunakan dan membuat mata Anda tidak cepat lelah berkat mode gelap atau dark mode yang diadaptasi dari Facebook Mobile.
Bagi mereka yang ingin mengaktifkan desain baru dan mengaktifkan mode gelap segera, begini caranya:
Klik panah bawah di ujung bilah menu atas untuk menarik menu pengaturan Facebook yang lama.
Klik "Beralih ke Facebook baru".
Klik panah bawah yang sama dan alihkan mode gelap dari mati ke aktif.
Perlu diingat, pada saat tampilan Facebook telah berubah, pengguna langsung ditawarkan untuk menggunakan mode gelap.
Apabila pengguna memutuskan untuk tidak menggunakan mode gelap sekarang, pengguna bisa mengaktifkan kelak dengan menekan terlebih dulu ikon 'tanda panah ke bawah'. Kemudian fitur mode gelap pun bisa diterapkan.
Mode gelap memang terlihat paling menonjol di versi terbarunya ini, namun pembaruan juga memberikan perbaikan di sisi lainnya. Tata letak beranda kini dilengkapi dengan News Feed yang lebih ramping, ruang kosong yang cukup di bagian kiri dan kanan, serta ikon yang lebih besar.
Selain itu ada menu bar baru yang memungkinkan Anda dengan mudah beralih ke berbagai media. Versi baru juga menawarkan pratinjau yang memungkinkan Anda dapat melihat unggahan yang Anda buat, sebelum mengunggahnya.
Facebook pertama kali mengungkapkan desain baru untuk versi web dalam konferensi pengembang F8 pada 2019 lalu.
Saat itu disebutkan tujuan dari desain baru ini adalah untuk memfokuskan kembali inti pengalaman web, di mana kebanyakan orang kini lebih sering menggunakan Events, Group, dan Messaging.
Banyak pimpinan Facebook yang mengakui kalau isi News Feed sekarang merupakan konsep kuno yang kebanyakan diisi dengan sampah dari halaman dan unggahan publik.