Hanya tinggal satu minggu lagi sebelum OnePlus meluncurkan ponsel andalannya, yakni OnePlus 8 dan OnePlus 8 Pro melalui acara yang akan digelar online. Kali ini, perusahaan akan menawarkan beberapa fitur premium, termasuk peringkat IP untuk tahan air dan debu serta dukungan untuk pengisian nirkabel.
Saat ini, detail lebih lanjut mengenai pengisian daya nirkabel yang bernama OnePlus Warp Charge 30 telah muncul secara online. Laporan tersebut mengklaim bahwa pengisi daya itu bisa dibeli terpisah dan dipatok harga Euro 70 atau sekitar Rp1,2 jutaan jika dikonversikan ke mata uang Rupiah.
Nantinya teknologi pengisian daya tersebut bisa mengisi daya ponsel OnePlus 8 Pro sekitar 50 persen hanya dalam waktu 30 menit saja dan hingga 100 persen hanya dalam 80 menit. Teknologi ini juga akan hadir dengan kipas pendingin di dalam dengan mode AI Sleep yang mematikan kipas di malam hari. Serta fitur lainnya termasuk deteksi debu dan perlindungan dari panas berlebih (overheat).
Namun, perincian yang terungkap bukan berasal secara resmi dari perusahaan, jadi masih harus dilihat seberapa banyak informasi ini ternyata benar. Untuk itu, kita harus menunggu acara peluncuran resmi pada 14 April.
CEO OnePlus, Pete Lau telah mengonfirmasi bahwa seri OnePlus 8 akan datang ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 865 yang menjanjikan peningkatan kinerja CPU dan GPU 25 persen sambil mengurangi penggunaan daya sebesar 25 persen.
Lebih lanjut, chipset menawarkan pengurangan konsumsi daya 16 persen saat merekam video dan peningkatan 40 persen daya pemrosesan piksel noise video. Pete mengatakan bahwa kinerja AI-nya setidaknya dua kali lebih cepat dari pendahulunya, berkat Hexagon 698 DSP, yang juga menawarkan efisiensi daya 35 persen lebih baik.
Sedangkan untuk memori, perangkat akan dikemas dengan RAM LPDDR5 untuk pertama kalinya dalam perangkat OnePlus. Kecepatan transfernya mencapai 6.400Mbps dengan bandwidth setinggi 51.2GB / s dan daya 45 persen lebih sedikit dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Perangkat menggunakan penyimpanan flash UFS 3.0 yang mampu secara dramatis meningkatkan kecepatan baca dan tulis hingga sekitar 1.700 MB / s. Perusahaan juga telah memperkenalkan Turbo Write dan Host Performance Booster untuk lebih meningkatkan kinerja.
OnePlus sebelumnya telah mengonfirmasi bahwa ponsel andalannya akan datang dengan tampilan refresh rate 120Hz yang baru diumumkan. Perangkat juga akan memiliki dukungan untuk teknologi komunikasi 5G, sejalan dengan flagships lainnya di pasar.