Bulan lalu, Oppo telah meluncurkan Oppo F15 di pasar India. Ponsel tersebut merupakan versi ulang atau rebranded dari Oppo A91 yang diluncurkan di Tiongkok pada Desember tahun lalu.
Kini, menurut laporan baru, Oppo tengah bekerja pada ponsel lain yang disebut Oppo F15s. Menurut laporan itu, ponsel ini baru akan tiba pada bulan Maret mendatang.
Mengenai spesifikasinya pun masih sangat langka. Namun yang pasti, Oppo F15s akan menjadi versi lain dari Oppo F15 yang diposisikan di segmen terjangkau untuk bersaing dengan Redmi Note 8 dan Realme 5.
Selain Oppo F15s, perusahaan asal Tiongkok itu juga bakal melahirkan penerus dari Oppo A7 yaitu Oppo 8 yang akah hadir pada bulan yang sama dengan Oppo F15s. Sebenarnya, Oppo A8 sudah diperkenalkan pada akhir tahun lalu bersamaan dengan diluncurkannya Oppo A91 di Tiongkok.
Oppo A8 hadir dengan layar LCD HD+ berpanel IPS berukuran 6,5 inci dengan tampilan poni berbentuk tetesan air. Layarnya menawarkan aspek rasio 20:9, resolusi 720x1600 piksel, dan rasio screen-to-body sebesar 83 persen.
Sementara untuk performanya, ponsel tersebut ditenagai oleh chipset MediaTek Helio P35 octa-core dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 128GB. Tak lupa untuk GPU, Oppo mengandalkan IMG PowerVR GE8320. Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dengan ColorOS 6.1. Ini didukung oleh baterai 4.230mAh tanpa dukungan pengisian cepat.
Soal kamera, ponsel tersebut mengusung pengaturan tiga kamera belakang yang terdiri dari 12MP untuk kamera utamanya, 2MP untuk kamera makro, dan 2MP untuk sensor kedalaman. Kamera belakang ini punya 3 fitur seperti HDR, panorama, dan ada LED flash.
Untuk kebutuhan selfie, ponsel ini dibekali kamera depan beresolusi 8MP. Pilihan konektivitas termasuk Bluetooth 5, GPS, Wi-Fi 802.11 ac, dan Dual 4G VoLTE juga sudah ada di dalam Oppo A8. Terakhir, ponsel ini berukuran 163.9 × 75.5 × 8.3mm dan beratnya sekitar 180 gram. Dua fitur keamanan seperti Face Unlock dan pemindai sidik jari juga ada di ponsel tersebut.
Di Tiongkok, Oppo A8 dijual di harga 1.199 Yuan atau sekitar Rp2,3 jutaan.