Untuk kaum milenial yang tinggal di kota, Netflix sudah jadi salah satu aplikasi yang ada pada setiap smartphone. Mengapa? Penyedia layanan streaming film dan acara televisi ini menawarkan kemudahan bagi para milenial untuk menonton film dan dengan beragam konten pilihan.
Baru-baru ini sih Netflix berhasil memperluas pasar lewat iklan serial Stranger Things season terbaru. Dan lewat iklan di media sosial, terutama di Indonesia, kita bisa melihat betapa banyaknya anak muda yang menggantungkan tontonannya di platform ini.
Nah, barangkali yang sering jadi pertanyaan namun sulit untuk diungkapkan adalah berapa banyak sih jumlah data yang dikonsumsi Netflix saat kita menggunakannya. Apakah besar atau tidak? Lalu, adakah cara untuk menghemat kuota internet saat menggunakan Netflix? Tentu harapannya biar kita bisa menonton lebih banyak serial atau acara televisi, kan?
Kalo kamu sama penasarannya dengan ribuan pengguna Netflix yang membaca artikel ini, seimak uraian di bawah, ya.
Dilansir dari AndroidAuthority, ada perbedaan jumlah konsumsi data di Netflix berdasarkan kualitas video yang kamu tonton. Pada prinsipnya, mirip dengan platform penyedia video lainnya, seperti YouTube, IGTV, atau video di Facebook. Semakin bagus kualitas video yang kita tonton, semakin enak buat mata, pun juga semakin tinggi jumlah konsumsi kuota datanya.
Hal ini bisa kita lihat dari table di bawah ini. Bisa dibaca, untuk video berkualitas rendah, yakni 480p, diperkirakan kalo aplikasi Netflix bakal menghabiskan 200-350MB per jam. Jumlah konsumsi data pun semakin meningkat, seiring peningkatan kualitas video. Hingga akhirnya, pada video berkualitas 4K, kamu butuh kuota 7 GB untuk menikmati tontonan serial atau film di platform ini.
Ada beberapa cara yang bisa kamu terapkan untuk membatasi konsumsi data saat menggunakan Netflix. Bersyukurlah, cara ini bisa kamu terapkan pada komputer, smartphone, dan di beberapa televisi pintar. Berikut adalah cara untuk menghemat kuota internet pada berbagai gawai.
Pertama-tama, Login terlebih dahulu di akun Netflix milikmu. Setelah itu, buka halaman Akun Profil milikmu, kemudian pilih menu Playback Settings. Di dalam menu ini, terdapat beberapa pilihan kualitas video, yakni: Auto, Low, Medium, atau High Quality. Kamu juga bisa menonaktifkan fitur otomatis putar episode selanjutnya.
Buka aplikasi Netflix dan buka menu ‘More’ yang ada di bawah. Setelah itu, pilih ‘App Settings’. Setelah itu, tap pilihan ‘Video Playback. Di dalam menu ini, akan muncul empat pilihan, termasuk Automatic (default), Wi-Fi Only, Save Data, dan Maximum Data.
Untuk pengaturan ‘Otomatis’, biasanya sudah diatur untuk menampilkan video dengan kualitas data yang bagus dan data yang digunakan per empat jam adalah 1GB. Sementara itu, untuk menu ‘Wi-Fi Only’, artinya fitur ini membatasi Netflix untuk memutar video jika kamu masih terkoneksi internet menggunakan kuota data pribadi. Sedangkan untuk pilihan ‘Save Data’, membatasi penggunakan kuota internet sampai 1GB per enam jam penggunaan.
Nah, sudah terang dan jelas kan berapa jumlah konsumsi kuota data saat kamu membuka aplikasi Netflix dan bagaimana cara untuk menghematnya.