Pada 7 Mei mendatang, LG akan mengadakan acara peluncuran untuk ponsel LG Velvet terbarunya. Menjelang acara peluncuran, perusahaan asal Korea Selatan itu telah mengungkapkan seluruh spesifikasi dan fitur yang ada di dalam ponsel kelas menengah tersebut.
LG Velvet hadir dalam beberapa warna cerah dan memamerkan bagian belakang yang segar dengan desain raindrop serta baterai berukuran besar dengan dukungan pengisian nirkabel. Selain itu, LG Velvet hadir dengan sasis kombinasi kaca dan logam tawarkan desain 3D sehingga membuat tepi kiri dan kanan di bagian belakang dan depan terlihat sedikit melengkung.
Ponsel ini dibekali layar OLED Cinema FullVision berukuran 6,8 inci dengan aspek rasio 20,5:9. Memiliki lebar 74,1mm menurut LG akan memudahkan konsumen untuk menangani perangkat. LG juga menghadirkan Artificial Intelligence Sound yang dapat secara otomatis menganalisis konten yang sedang diputar pada perangkat dan memiliki kualitas audio yang optimal. Apalagi perangkat ini dilengkapi dengan speaker stereo.
Kamera belakang LG Velvet diposisikan secara vertikal di sudut kiri atas. Lensa diatur seperti tetesan air atau raindrop. Ketiga kamera itu terdiri dari lensa utama 48MP, lensa ultra-wide 8MP, dan sensor kedalaman 5MP. Teknologi kamera yang dibawa mencakup quad-binning yang menggabungkan empat piksel menjadi satu untuk memotret gambar yang lebih baik di kondisi minim cahaya.
Ada fitur Voice Out Focus yang memungkinkan untuk menghilangkan suara yang tidak diinginkan saat merekam video. Fungsi perekaman ASMR (autonomous sensory meridian response) dapat memaksimalkan sensitivitas dua mikrofon berkinerja tinggi untuk menangkap suara dengan jelas.
Selain itu ada fungsi Time Lapse yang memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan kecepatan secara otomatis sesuai dengan target pemotretan atau gerakan tanpa pengaturan terpisah. Pengguna dapat dengan bebas mengatur kecepatan Anda bahkan saat merekam video.
Urusan performa, LG mengandalkan chipset Snapdragon 765 untuk ponsel Velvet terbarunya ini. Chipset tersebut dipasangkan dengan RAM 8GB LPDDR4X dan ruang penyimpanan internal 128GB UFS 2.1. Ada slot kartu microSD sendiri untuk penyimpanan tambahan. Ponsel ini dibekali baterai 4.300 mAh dan berjalan di LG UI berbasis Android 10. Selain pengisian cepat, ponsel ini juga mendukung pengisian nirkabel 10W.
Fitur konektivitas yang tersedia pada perangkat termasuk 5G, slot dual-SIM, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.1, NFC, USB-C, dan jack audio 3.5mm. LG Velvet juga mendukung aksesori seperti LG Dual Screen dan Stylus Pen. Aksesori ini akan tersedia untuk dibeli secara terpisah.
Untuk harga dan ketersediaannya, kita harus menunggu hingga acara peluncuran pada pekan depan. Ponsel ini akan tersedia dalam berbagai warna seperti Aurora White, Aurora Grey, Aurora Green, dan Illusion Sunset. Sementara penjualan ponsel ini baru akan dimulai di Korea Selatan pada 15 Mei mendatang.