Belum lama meluncurkan iPhone 12 Series, Apple kini dilaporkan sudah bersiap dengan iPhone berikutnya. Kemungkinan iPhone berikutnya mengusung nama iPhone 13.
Apple berencana melengkapi smartphone seri iPhone 13 dengan layar OLED sentuh terintegrasi, dan dikabarkan semua model iPhone baru akan menerima panel seperti itu pada 2021
Selain itu, Jon Prosser melalui akun Twitter pribadi miliknya mengatakan, selain akan dibekali dengan layar 120Hz ProMotion OLED. Apple mengisyaratkan kembalinya fitur pemindai sidik jari Apple yaitu Touch ID pada perangkat andalannya.
Mengenai layar, iPhone 13 kemungkinan menggunakan ProMotion 120Hz dengan kecepatan refresh yang didukung oleh adopsi teknologi layar LTPO.
Lebih jauh Jon Prosser menjelaskan, bahwa saat ini, ada perusahaan yang tengah membuat formulir baru untuk pemindai sidik jari. Teknologi baru ini bernama Mesa, Jon menjelaskan bahwa Mesa merupakan Touch ID sedangkan ‘uts’ adalah under the screen yang berarti pemindai sidik jari di bawah layar.
Untuk pengguna Android, teknologi ini memang bukanlah hal yang baru mengingat sudah dipakai oleh beberapa perangkat. Untuk pengguna iOS, teknologi ini cenderung baru dan belum pernah diaplikasikan sebelumnya.
Namun, belum ada konfirmasi resmi dari Apple terkait kedatangan penerus iPhone 12 yaitu iPhone 13 ini. Disebut-sebut, perangkat ini baru akan diperkenalkan pada tahun 2021 mendatang.